Politisi muda Muhammad Rusdin Barhiwan mengapresiasi putra asli daerah yaitu Muhammad Sandi Ananda yang berhasil masuk ke Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar (PPLP) Kalimantan Selatan cabang olahraga pencak silat.

"Sebagai wakil rakyat tentunya saya sangat bangga dengan prestasi yang didapat oleh Sandi, dimana dia merupakan putra asli daerah yang telah mengharumkan nama Balangan dan dipanggil ke PPLP Kalsel," kata politisi muda fraksi PAN tersebut kepada ANTARA, di Paringin, Rabu.

Dia melanjutkan, semoga Sandi dapat terus meningkatkan lagi prestasinya dan terus semangat berlatih untuk mencapai masa depan yang diinginkannya.

"Kami juga sangat berharap Sandi bisa membuktikan dan memberikan prestasi setinggi mungkin untuk dirinya pribadi dan Bumi Sanggam tercinta, sehingga mampu menjadi putra daerah kebanggaan Banua," ucap Rusdin.

Diketahui, Muhammad Sandi Ananda (17) merupakan remaja asli Desa Buntu Karau, Kecamatan Juai, Kabupaten Balangan yang telah menorehkan sejumlah prestasi bergengsi pada cabor pencak silat.

Baru-baru ini ia baru saja menjuarai pekan olahraga pelajar daerah (Popda) Kalsel cabor pencak silat, tahun 2019 ia menjuarai Menpora cup se-Kalimantan dan pada tahun 2018 ia menjuarai ajang Berkat Bersujud Championship se-Kalsel.

Pewarta: Ragil Darmawan

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022