Banjarbaru (Antaranews Kalsel) - Penjabat Gubernur Kalimantan Selatan Tarmizi Abdul Karim siap maju sebagai calon Gubernur Aceh dalam pemilihan kepala daerah setempat yang pelaksanaannya dijadwalkan pada 2017.


"Kami siap maju dalam pilkada Aceh 2017, mohon doanya" ujar Tarmizi di depan pejabat Pemprov Kalsel pada pertemuan kantor Gubernur di Banjarbaru, Rabu.

Pernyataan itu mendapat dukungan positif dari puluhan pejabat setingkat kepala SKPD yang menghadiri acara di ruang rapat Abrani Sulaiman gedung perkantoran Pemprov Kalsel tersebut.

Ia mengatakan, keputusan maju dalam pilkada Aceh sudah bulat dan mendapat dukungan penuh keluarga maupun pihak lainnya yang memang mendorongnya maju di pilkada.

Dijelaskan, selain sudah mendapat dukungan keluarga, alasan maju di pilkada didasari keinginan mengabdi kepada daerah kelahiran setelah sekian lama mengabdi di Jakarta.

"Keluarga mendukung semua dan kami akan pensiun pada akhir 2016 ini sehingga berkeinginan kuat maju untuk bisa mengabdikan diri bagi daerah," ucapnya.

Menurut dia, pihaknya akan maju melalui partai politik nasional dan sudah menjalin komunikasi politik dengan sejumlah partai yang siap mendukungnya.

"Kami sudah menjalin komunikasi politik dengan partai nasional seperti Partai Demokrat dan Partai Nasional Demokrat itu," ucap Tarmizi yang juga menjabat dirjen di Kemendagri itu.

Dikatakan, pihaknya menginginkan seluruh potensi yang dimiliki Aceh bisa dikembangkan disamping melanjutkan pembangunan yang sudah dijalankan demi kesejahteraan masyarakat.

Disisi lain, kata dia, pihaknya akan menggalang kekuatan masyarakat untuk bersama-sama membangun Aceh sehingga semakin berkembang dan lebih maju.

"Kami ingin memajukan Aceh bersama-sama dengan masyarakat dan cara yang dilakukan adalah menjadi pemimpin sehingga Aceh bisa lebih baik dan maju," katanya.

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Hasan Zainuddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2016