Martapura, (AntaranewsKalsel) - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, menggelar jalan santai dalam rangka meningkatkan partisipasi pemilih pada pemilihan kepala daerah di kabupaten itu.


Ketua KPU Banjar Ahmad Faisal di Martapura, Minggu mengatakan, jalan santai yang diikuti ratusan peserta bertujuan meningkatkan partisipasi pemilih di pilkada 9 Desember 2015.

"Harapan kami, melalui kegiatan ini partisipasi pemilih meningkat apalagi mereka bisa melihat langsung calon yang siap bersaing dalam pilkada," ujarnya di sela-sela jalan santai itu.

Disebutkan, sosialisasi dalam bentuk gerak jalan itu merupakan implementasi dari Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) nomor 5 tahun 2015.

"Kami ingin masyarakat tahu tentang pilkada dan menggunakan hak pilihnya karena akan terpilih calon pemimpin yang memimpin selama lima tahun ke depan," ungkapnya.

Ia mengatakan, sosialisasi melalui gerak jalan santai itu diharapkan bisa menambah partisipasi masyarakat dalam menyalurkan hak suaranya pada pilkada tersebut.

Dijelaskan, partisipasi pemilih pada pilkada menentukan kualitas pesta demokrasi memilih calon pemimpin yang akan menjalani kepemimpinan selama lima tahun itu.

"Kami memperkirakan, jumlah pemilih di atas 75 persen dan berharap melalui gerak jalan dalam sosialisasi ini, bisa lebih meningkatkan jumlah pemilih," katanya.

Sementara itu, gerak jalan santai yang menyediakan berbagai hadiah bagi peserta diikuti empat pasangan calon bupati dan wakil bupati yang siap bersaing di pilkada.

Empat pasangan calon yakni Khalilulrahman- Saidi Mansyur, Gusti Abidinsyah-Mawardi Abbas, Gusti Chairiansjah-Abdul Hadi dan Ahmad Fauzan Saleh-Teja Sukmana.

Setiap pasangan calon di sela pengundian pemenang lomba gerak jalan, menyampaikan visi dan misi yang mendapat sambutan positif dari ratusan peserta.

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2015