Dewan Adat Dayak Kalimantan Selatan (DAD Kalsel) menggelar syukuran atas kedatangan Ketua Umum DAD Kalsel Abdul Kadir selepas mengikuti audensi Majelis Adat Dayak Nasional (MADN) ke Menteri Dalam Negeri (Mendagri) dan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), di Jakarta.

"Syukuran kita laksanakan secara sederhana di rumah kami di Desa Sarikandi, Kecamatan Kurau,"ujar Ketua Umum DAD Kalsel Abdul Kadir, Senin (21/3).

Acara syukuran itu sendiri, menurut Waket PD Pemuda Panca Marga Kalsel, dilaksanakan secara sederhana dan dihadiri Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Tanah Laut, DAD Tanah Laut, anggota PD Pemuda Panca Marga Kalsel, 250 pasukan Baramad Kalsel dan tamu undangan lainnya.

"Dalam kesempatan syukuran ini, kami mengucapkan terimakasih kepada Polres Tanah Laut telah membantu pengawalan dari simpang Bentok menuju rumah tempat tinggal kami. Semoga hubungan baik ini terus terjalin,"ungkap anak pejuang kemerdekasn RI asal Hulu Sungai Tengah.

Begitu juga kepada FPK Tanah Laut, PD Pemuda Panca Marga Kalsel dan Batamad Kalsel sudah banyak membantu dan saling bekerjasama selama ini.

Terpisah, salah satu Pengurus Daerah Pemuda Panca Marga Kalsel Ihat mengucapkan selamat atas terpilihnya Ketum DAD Kalsel masa bakti 2022-2027.

"Semoga kepemimpinan beliau bisa menjalin kerjasama dengan suku lain di wilayah Kalsel,"harapnya.
Ketua Umum Dewan Adat Dayak Kalimantan Selatan terpilih Abdul Kadir foto bersama Ketua PD Pemuda Panca Marga Kalsel Arianto dan Pasukan Batamad Kalsel.Foto:Antaranews Kalsel/HO.

Pewarta: Arianto

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022