Chelsea melanjutkan langkah ke babak 16 besar Liga Champions setelah membungkam Juventus 4-0 dalam laga penyisihan Grup H di Stadion Stamford Bridge, London, Inggris, Kamis dini hari WIB.

Dengan kemenangan tersebut, Chelsea lolos dari Grup H bersama Juventus yang sudah memastikan lolos sejak awal bulan ini, demikian catatan laman resmi UEFA.

Kemenangan itu juga cukup untuk membuat sang juara bertahan mengambil alih posisi puncak klasemen sementara Grup H berbekal keunggulan selisih gol head-to-head atas Juve, meski keduanya sama-sama mengoleksi 12 poin.

Meski mengawali pertandingan tanpa penyerang murni karena Romelu Lukaku dibekap cedera dan Timo Werner belum bugar 100 persen, Chelsea tak kekurangan pasokan gol yang datang dari dua bek Trevoh Chalobah dan Reece James serta pemain sayap Callum Hudson-Odoi.

Lantas Werner yang masuk sebagai pemain pengganti pada pertengahan babak kedua turut menjebol gawang Juve untuk melengkapi kemenangan 4-0 yang dibukukan Chelsea.

Chalobah terus membuktikan kemampuannya sebagai salah satu jebolan terbaik Cobham saat membuka keunggulan Chelsea pada menit ke-25 setelah memanfaatkan sepak pojok dengan menyelesaikan umpan dada Antonio Ruediger.

Para pemain Juventus melancarkan aksi protes atas gol tersebut karena menganggap bola terlebih dulu mengenai lengan Ruediger, tetapi VAR berkata lain dan tetap mengesahkan keunggulan tuan rumah.

Baca juga: Papan atas memanas jelang jeda internasional

Juventus nyaris langsung membalas tiga menit kemudian, melalui Alvaro Morata yang sudah berhasil memperdaya kiper Edouard Mendy, tetapi Thiago Silva bergegas menyapu bola sebelum melewati garis gawang.

Keunggulan Chelsea bertahan hingga turun minum dan digandakan oleh James yang saat ini berstatus top skor The Blues di Liga Inggris dengan empat gol, lewat tembakan kerasnya yang tak memberi kesempatan kiper Wojciech Szczesny menghadangnya pada menit ke-55.

Tiga menit berselang, gawang tim tamu kebobolan lagi ketika Ruben Loftus-Cheek merangsek ke dalam kotak penalti Juve dan ruang tembaknya tertutup, tetapi gelandang Chelsea itu dengan cermat melihat Hudson-Odoi berdiri bebas untuk menyelesaikan bola jadi gol ketiga.

Mendy pada menit ke-83 melakukan aksi penyelamatan penting dengan mementahkan bola tembakan voli Weston McKennie dari tepian kotak penalti ke atas mistar gawang guna menjaga catatan tak kebobolan Chelsea bertahan hingga bubaran.

Clean sheet itu dilengkapi dengan gol keempat Chelsea yang dicetak oleh Werner pada menit kelima masa injuri memanfaatkan umpan Hakim Ziyech untuk menutup laga dengan skor akhir 4-0.

Satu-satunya yang mungkin menimbulkan kekhawatiran bagi Thomas Tuchel di laga kali ini adalah keluarnya N'Golo Kante pada menit ke-37 karena cedera.

Chelsea akan menutup penampilan Grup H dengan bertandang ke Rusia menghadapi Zenit St. Petersburg pada 8 Desember, sementara Juventus menjamu Malmo FF di Stadion Allianz.

Baca juga: Chelsea kalahkan Malmo

Pewarta: Gilang Galiartha

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021