Wali Kota Banjarbaru Nadjmi Adhani berharap prestasi pebulutangkis di kota ini meningkat seiring cukup banyaknya event dan kejuaraan yang diselenggarakan pengurus maupun klub cabang olahraga tersebut. 

"Kami berharap semakin banyak event dan kejuaraan bisa membuat prestasi pebulutangkis meningkat sehingga mengangkat nama daerah," ujarnya di Banjarbaru, Sabtu saat menutup turnamen bulutangkis. 

Turnamen bulutangkis yang ditutup wali kota yakni Aulia-Ultra Cup 2019 serta menyerahkan hadiah kepada pemenang kejuaraan bulutangkis yang diselenggarakan di gedung bulutangkis Raudah, Liang Anggang.

Ia mengharapkan, turnamen digelar berkesinambungan dan dikelola lebih baik sehingga melahirkan talenta
dan pebulutangkis baru yang mampu meraih prestasi terbaik di cabang olahraga badminton itu. 

"Apalagi bulutangkis atau dikenal badminton merupakan salah satu cabang olahraga sangat populer di tengah masyarakat dan hampir setiap RT/RW di Banjarbaru memiliki lapangan bulutangkis," ungkapnya. 

Ditambahkannya, melalui turnamen selain memupuk tali persaudaraan serta mempererat rasa persatuan dan kesatuan di tengah masyarakat, juga mampu meningkatkan peran masyarakat untuk berprestasi.

Panitia turnamen Aulia-Ultra Cup 2019 Sutrino mengatakan, turnamen perdana itu diikuti pembulutangkis dari kecamatan Landasan Ulin dan Liang Anggang yang tahun depan akan mengundang kecamatan lain. 

"Kami merencanakan, tahun depan menggelar turnamen serupa dalam rangka menyemarakkan hari jadi kota Banjarbaru yang diperingati setiap tanggal 20 April sehingga kami siap berpartisipasi," katanya. 
 

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Gunawan Wibisono


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019